Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Cegah Aksi Kejahatan, Polda Kepri Bangun Kerja Sama dengan Polis Johor

 

Batam, Kepri (Mensa News.com) – Untuk mencegah aksi kejahatan antar Negara, Polda Kepri dan Polis Johor Malaysia melakukan pertemuan kerja (3/8), bertempat di Ruang Kerja Kapolda Kepri dan dihadiri oleh Ketua Polis Johor, Commissioner Of Police Dato Kamarudin Bin MD beserta staf dan diterima oleh Kapolda Kepri, Irjen Pol Andap Budhi Revianto S.IK dengan didampingi oleh Irwasda Polda Kepri, Pejabat utama Polda Kepri, dan Kapolresta Barelang.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto S.IK menyampaikan pertemuan ini bertujuan untuk pertukaran informasi terkait dengan penanganan kejahatan antar Negara. Dan ada tiga hal penting yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain penanggulangan Pekerja Migran Illegal, Narkotika dan Perlindungan PMI di Malaysia.

Baca Juga :  Harapan Mentan SYL, Koperasi Pertanian Indonesia Tembus Pasar Ekspor

“Kami melakukan silaturahmi dan sekaligus membahas pertukaran informasi kejahatan antar negara, dan kita lebih menekankan kepada penanganan TKI dan Narkotika, Pada intinya kita ingin sama sama meningkatkan pemberantasan kejahatan antar negara,”[sc name=”BACA JUGA” ]